Kamis, 05 Januari 2012

Rencana Kerja


RENCANA KERJA MENGAJAR
“Suku Talang Mamak”


Letak Geografis
Kawasan Suku Talang Mamak terletak di Kecamatan Kelayang, Kabupaten Indragiri Hulu, Propinsi Riau, Lokasi dapat ditempuh melalui jalan darat dari Rengat (Ibukota Indragiri Hulu) selama 3 jam(Jalan Kering). Dalam keadaan hujan jalan tersebut akan lumpuh atau sulit dilalui, karena sangat licin dan berlumpur.

Kawasan Suku Talang Mamak memiliki ladang perbukitan dengan ketinggian bervariatif  mulai dari 10 m hingga 450 m, dengan jenis kelandaian campuran yang terdiri atas dataran, perbukitan bergelombang kasar, maupun halus. Temperatur lokal berkisar 22o C hingga 32o C dengan curah hujan rata-rata 1000 mm hingga 2500 mm.
Suku Talang Mamak konon merupakan suku Melayu Asli yang berasal dari daerah Gunung Merapi di Sumatera Barat. Akibat terdesak oleh penyebaran Agama Islam, masyarakat Talang Mamak kemudian bermigrasi dan menetap di lereng pegunungan dan pedalaman hutan Indragiri Hulu, keberadaannya hingga saat ini cenderung terisolir dan tertinggal, terutama dalam hal perkembangan sosial dan ekonomi. Suku Talang Mamak juga sering disebut sebagai Suku Langkah Lama atau Suku Anak Dalam. Talang Mamak mengandung arti Tempat yang Terhormat, yaitu kata Talang berarti tempat atau ladang, dan Mamak berarti kerabat dari Ibu yang harus dihormati. Permukiman Suku Talang Mamak amat menyebar, dimana permukiman yang satu dengan permukiman yang lainnya relatif terpencar dengan jarak yang sangat berjauhan serta terisolir dengan keterbatasan transportasi dan aksesibilitas, termasuk komunikasi. Bangunan-bangunan permukiman umumnya memiliki bentuk yang amat sederhana, dengan penggunaan bahan bangunan setempat yang diolah dan dibuat sesuai kebutuhan

Kebudayaan
Suku Talang Mamak memiliki cirri khas Rumah Panggung beratap rumbia dengan celah intip berdinding kayu dan berlantai bamboo, serta elemen-elemen lainnya seperti lumbung padi yang memiliki bentuk yang khas. Beberapa bentuk ritual kebudayaan yang masih melekat kuat dalam tradisi mereka diantaranya
·         Gotong Royong
·         Upacara Bersunat dan Mengasah Gigi
·         Upacara perkawinan adat yang disertai dengan atraksi sabung ayam dan pencak silat,
·         Upacara naik tambak
·         Cuci lantai
·         Upacara kematian dan pemakaman.
Pola kehidupan masyarakat Suku Talang Mamak sangatlah sederhana. Untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari, masyarakat Talang Mamak hanya memanfaatkan apa yang dihasilkan di pekarangan rumah dan ladang, serta melakukan perburuan dan penangkapan ikan di sungai. Hasil dari berladang, berburu dan menangkap ikan akan dikonsumsi sendiri, sedangkan hasil menakik (menyadap) karet akan dijual melalui seorang perantara untuk dibawa ke produsen yang lebih besar.

Pelajaran Yang Akan Diajarkan
Dalam kesempatan yang baik ini saya akan mengajarkan anak-anak di suku Talang Mamak Bahasa Indonesia dan Matematika. Kenapa saya memilih Bahasa Indonesia dan Matematika ? karena Bahasa Indonesia adalah Bahasa nasional negara kita dan Suku Talang Mamak merupakan bagian dari Indonesia sehingga sudah sewajarnya mereka mengenal Bahasa Indonesia , dan alasan saya mengajarkan Matematika karena Matematika akan sering ditemukan dikehidupan sehari-hari mereka.

Metode Mengajar
Dikarenakan Suku Talang Mamak jauh dari kehidupan kota dan masih memiliki adat istiadat yang harus dipatuhi maka metode mengajar saya akan disesuaikan dengan adat atau kebiasaan mereka, namun secara garis besar saya akan mengajar anak-anak Suku Talang Mamak dengan menggunakan media alam dan bantuan alat-alat peraga, sehingga anak-anak tersebut dapat belajar dengan santai dan mudah mengerti materi yang saya berikan.

Rencana Kerja

Bahasa Indonesia

POKOK BAHASAN
TUJUAN
Mengenal abjad dari A-Z
Siswa mampu mengenal dan menulis abjad dari A-Z dengan baik
Mengenalkan sapaan-sapaan
Agar siswa mampu menyapa dan menggunakan kata sapaan dengan lancar
Mengenalkan kalimat EYD
Siswa dapat mengetahui kalimat yang baik itu seperti apa
Mengajarkan siswa untuk membuat kalimat sesuai EYD
Siswa dapat membuat kalimat sesuai dengan EYD sakaligus mengetahui kemempuan siswa dalam membuat kalimat
Membuat dialog percakapan
Siswa mampu berinteraksi atau berbicara dengan teman dengan Bahasa Indonesia
Membuat cerita
Siswa mampu bercerita mengenai kegiatan mereka atau tentang alam disekitar mereka dengan menggunakan Bahasa Indonesia dan sesuai dengan EYD




Matematika

POKOK BAHASAN
TUJUAN
Angka-angka dasar dari 0-9
Siswa mampu mengenal dan menulis angka dari 0 sampai 9
Mengenalkan bilangan puluhan sampai ratusan
Siswa mampu mengenal angka puluhan dan ratusan
Mengenalkan bilangan ribuan sampai puluhan ribu
Siswa mampu mengenal angka dari ribuan sampai puluhan ribu
Mengajarkan tentang pengurangan dan pertambahan
Siswa mampu mengetahui cara mengurangi dan menambah angka
Mengajarkan tentang pembagian dan perkalian
Siswa mampu mengalikan dan membagi angka
Mengajarkan perhitungan dengan uang
Siswa mampu mengenal uang, dan menghitung hasilnya jika sudah dikurang, tambah, kali maupun dibagi


Tujuan Yang Ingin dicapai
·         Untuk masyarakat sekitar
Saya ingin walaupun Suku Talang Mamak berada dipedalaman Sumatera dan sulit diakses karena tidak adanya transportasi bukan berarti mereka terutam anak-anak Suku Talang Mamak tidak berhak untuk belajar, mereka memiliki hak yang sama dengan masyarakat kota, yaitu menikmati pendidikan, sehingga mereka tidak tertinggal dengan masyarakat dikota-kota besar. Saya juga berharap ilmu yang mereka dapat, bisa bermanfaat dikehidupan mereka, tanpa merubah atau menghilangkan adat atau budaya mereka.

·         Untuk diri sendiri
Untuk menambah pengalaman serta berbagi ilmu yang saya punya kepada mereka yang mungkin tidak seberuntung saya yang dapat dengan mudah mendapatkan fasilitas pendidikan.





Sumber :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar